Telah Ditemukan Planet Mirip Jupiter

Selasa, 03 Juli 2012



JAKARTA--MICOM: Kemarin para astronom mengkonfirmasi penemuan pertama planet asing di Bima Sakti yang datang dari galaksi lain.

Planet yang menyerupai Jupiter ini mengorbit bintang yang lahir di galaksi lain. Kemudian ditangkap galaksi Bima Sakti antara 6-9 miliar tahun lalu. Sebuah efek samping kanibalisme galaksi membawa sebuah planet yang jauh dari jangkauan astronom pertama kalinya.

"Hal ini sangat menarik," kata seorang penulis studi Rainer Klement of the Max-Planck-Institut fur Astronomie (MPIA) di Heidelberg, Jerman, Kamis (18/11).

"Kami tidak memiliki kemampuan langsung mengamati bintang-bintang di galaksi asing dan memastikan keberadaan mereka".

Para peneliti memaksa para astronom memikirkan kembali ide mereka tentang pembentukan planet dan kelangsungan hidupnya.

Planet baru itu dinamakan HIP 13044b dan sangat dekat dengan bintang induknya. Planet ini menyelesaikan orbit setiap 16,2 hari dan datang sekitar 5 juta mil (8 juta kilometer) dari bintang induknya. Jarak ini hanya 5,5 persen dari jarak Bumi dan Matahari. (Space.com/OL-9)

Artikel Terkait:

Read more: http://www.japarus.com/2012/04/cara-membuat-artikel-terkait-related.html#ixzz20BISml7L

0 komentar:

Posting Komentar